Konflik PAN Bisa Pengaruhi Perolehan Suara BERKAH

KENDARI, Rubriksultra.com –  Konflik di internal Partai Amanat Nasional (PAN) dianggap bak tsunami politik jelang Pilgub Sultra 2018.

Konflik ini juga akan berdampak tak baik bagi perolehan suara pasangan Asrun-Hugua (BERKAH).

- Advertisement -

“Pasti ada pengaruh (suara BERKAH),” ungkap Wakil Ketua DPW PKS Sultra Yaudu Salam Ajo, Senin 26 Februari 2018.

PKS adalah salah satu partai koalisi pengusung pasangan BERKAH. Menurut Yaudu, pengaruh terhadap suara pasangan ini belum bisa diketahui sebelum mengecek langsung ke masyarakat pemilih. “Termasuk di daerah yang berkonflik bisa mempengaruhi suara atau tidak,” katanya.

Bagi PKS, mundurnya beberapa petinggi partai di koalisi BERKAH harus disadari bahwa ada tantangan baru dalam pemenangan pasangan tersebut. “Ini bukan hal sederhana. Mudah-mudahan ini bisa segera diseriusi,” ujarnya.

Meski PAN tengah goyah, Yaudu tetap yakin bahwa pasangan ini tetap memiliki peluang untuk menang besar.

“Meskipun ada konsekuensi tsunami politik yang terakhir membuat kita kelabakan. Tapi ini konsekuensi yang harus kita sadari untuk dihadapi,” tuturnya.

Menurutnya, bila masalah ini tidak ditangani secara hati-hati, maka bisa juga berujung tak baik. “Dengan adanya dinamika ini partai koalisi tentu akan lebih serius lagi,” pungkasnya. (admin)

 

 

 

 

Sumber : Inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  BKD Belum Tahu Soal Pelantikan Sekda Buton