Wakatobi Gempa, Guncangan tidak Terasa

WAKATOBI, Rubriksultra.com – Kabupaten Wakatobi dilanda gempa bumi berkekuatan 5,1 skala richter, Senin, 23 April 2018 sekira pukul 14.37 WITA. Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kendari, gempa ini berada di 6.42 LS,123.64 BT atau 121 kilometer Tenggara Wakatobi dengan kedalaman 665 kilometer.

Namun demikian, gempa ini tidak sampai menggetarkan Wakatobi. “Gempa tidak dirasakan oleh mayaraka,” ungkap prakirawan BMKG Sultra Ilham, Senin 23 April 2018. Menurutnya, gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. “Ini kategori gempa dalam,” sebutnya.

- Advertisement -

Ilham menjelaskan, jika dilihat parameternya, terutama jarak dari Wakatobi dan kedalaman sumber gempanya kemungkinan untuk dirasakan masyarakat sangat kecil.

“Jarak yang cukup jauh dan kedalaman termasuk kategori gempa dalam membuat energi gempa bumi yang dipancarkan dari sumber mengalami atenuasi yang cukup besar sehingga getaran yang dirasakan di permukaan dalam hal ini daerah terdekat (Wakatobi) kemungkinan tidak dirasakan,” katanya.

Sebelumnya, ibu kota Provinsi Sultra, Kendari, dilanda gempa tektonik 3,6 Skala Richter Sabtu 15 April 2018 sekira pukul 18.00.05 WITA dengan episenter 4,09 LS – 122,73 BT sekitar 19 KM Tenggara Kendari, Sulawesi Tenggara dengan kedalaman 22 kilometer. (adm)

 

 

 

 

 

Sumber : Inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  Warga Desa Bone Rombo Butur, Tewas Tergantung Di Pohon Jambu