Pemukiman Rumah Ketua Panwas Muna Didatangi Ular Piton

KENDARI, Rubriksultra.com- Warga Kabupaten Muna kembali digemparkan dengan teror ular piton yang masuk di pemukiman warga. Kali ini, ular bercorak batik itu memasuki perkampungan perumahan Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Muna Al Abzal Naim di Kelurahan Jompi Kecamatan Katobu Kabupaten Muna, Senin 18 Juni 2018.

Dari lokasinya, meski dekat dengan hutan, perumahan ini cukup ramai ditinggali warga. Anehnya, ular tersebut cukup gampang masuk di perumahan warga.

- Advertisement -

Ketua Panwaslu Muna Al Abzal Naim mengaku, ular sepanjang lima meter itu sudah masuk di kamar mandi tetangganya bernama Juliet.

“Rumah saya dengan ditemukan ular berjarak lima meter,” ungkap Al Abzal Naim melalui pesan WhatsAppnya.

Pria yang akrab disapa Bram ini memperkirakan, ular tersebut diketahui warga sekira pukul 21.00 WITA. “Itu ular sudah masuk dalam kamar mandi kepalanya,” kata Bram.

Karena dianggap berbahaya, puluhan warga menurunkan ular tersebut dari atap rumah dengan menggunakan kayu. “Ularnya sudah dibunuh oleh warga,” ujarnya.

Kehadiran ular tersebut membuat warga sekitar khawatir. Sebab, warga trauma dengan peristiwa tertelannya warga Loghia dalam perut ular piton.

Sehingga, perlu adanya langkah serius dari semua pihak agar peristiwa memilukan itu tak terulang lagi. “Warga mulai khawatir dan takut dengan munculnya ular di pemukiman warga,” tuturnya. (adm)

 

 

 

 

 

 

 

Sumber : Inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  Gunakan C6 Orang Lain, Warga Muna Terancam Pidana Maksimal 3 Tahun