PASARWAJO, Rubriksultra.com – Untuk kelima kalinya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sultra. Opini WTP diberikan karena pengelolaan keuangan tahun 2017 lalu dianggap baik.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Buton H Taslim mengatakan, selain Buton, ada delapan daerah lain di Sultra yang meraih WTP dari BPK RI.
“Sembilan daerah yang terima WTP, tujuh kabupaten dan dua kota yang diserahkan langsung kepala BPK RI kepada Bupati Buton,” ujarnya, Kamis 31 Mei 2018.
“Dari WTP itu, Pemda Buton akan diberikan reward berupa DID tapi tahun ini yang akan diberikan kita juga belum tahu bagaimana,” tambahnya.
Pada tahun sebelumnya, Pemkab Buton menerima Dana Insentif Daerah (DID) sebesar Rp 36 miliar. Namun tahun ini belum dipastikan berapa besarannya.
Kepala Infokom Buton M Taufik Tombuli ketika dikonfirmasi membenarkan, Kamis 31 Mei 2018, Pemkab Buton menerima opini WTP dari BPK RI yang diterima langsung Bupati Buton La Bakry dan Sekda Buton Laode Zilfar Djafar di Kendari.
“Bupati Buton dan Sekda yang menerima rewardnya saat ini,” terangnya. (adm)
Sumber : Inilahsultra