Usung Figur Baru, PBB Target Satu Fraksi

BAUBAU, Rubriksultra.com – Sejumlah figur baru diusung Partai Bulan Bintang Kota Baubau diperhelatan pemilu legislatif 2019 mendatang. Kehadiran wajah baru diharapkan membangkitkan semangat umat untuk bersama-sama berjuang mensejahterahkan rakyat.

Ketua DPC PBB Kota Baubau, Wa Ode Maasra Manarfa menjelaskan dengan berlandaskan motto partai tegakkan keadilan dan kepastian hukum, bacaleg PBB diharapkan mampu bekerja keras secara sehat untuk meraih satu fraksi di DPRD Kota Baubau.

- Advertisement -

“Jadi selain wajah baru, kita juga tetap mengusung incumbent dalam pemilu 2019 mendatang,” ujar Maasra melalui sambungan whatsapp belum lama ini.

Sekretaris DPC PBB Kota Baubau, Agus Salim Mbaeda menambahkan dengan adanya peraturan yang baru yang diterapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), semua bacaleg memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi wakil rakyat.

“Dengan penerapan peraturan baru tersebut, nomor urut tidak lagi menjadi satu acuan. Jadi semua bacaleg memiliki kesempatan yang sama dalam menduduki kursi panas di parlemen,” pungkasnya.(adm)

Berikut susunan formasi Bacaleg PBB Kota Baubau:

DAPIL I (Murhum, Betoambari, Batupoaro)

1) La Bara, AMKL
2) M. Natal, S.Pd
3) Dewi Asrianty Djafar
4) La Ode Amran, SH
5) Drs. La Ode Djabaru, M.Si
6) Nuryani Rahma
7) Firman Syah
8) LM Raja Baria Agus Udaya Manarfa
9) Ernia Kurniawati Zatria, S.Pd
10) Muhammad Amiruddin
11) Sri Astuti

DAPIL II (Kecamatan Wolio) 

1) Rosni, SE.
2) La Ode Ardi, S.Pi
3) Umar Said, SH
4) La Ode Muhammad Amsila Taufiq
5) Wa Ode Amsiar
6) Hania
7) Muhammad Nazar Renvin Gavoer

DAPIL III (Sorawolio, Lea-lea, Kokalukuna, Bungi).

1) Muhammad Hakim Pribadi, S.Pd,M.Si
2) Ardiman
3) Marwiah, A.Ma.
4) La Gonsa Achmad
5) Evina Ode Goa
6) Sariani
7) Muhammad Yusuf,SH.

Baca Juga :  La Bakry Ajak ASN Rajin Beribadah

 

Peliput : Dewi
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments