Asik Duduk Saat Bendera Dikibarkan, ASN Wakatobi Ditegur Polisi

WAKATOBI, Rubriksultra.com – Pengibaran Bendera Merah Putih memperingati HUT Kemerdekaan RI menjadi momen sakral yang dilakukan setiap tahun. Namun sebagian aparatur sipil negara di Kabupaten Wakatobi justru menganggap sepele momentum tersebut.

Bukan ikut bergabung dalam barisan menantikan detik-detik pengibaran sang saka merah putih, mereka justru sibuk nongkrong di barisan belakang. Mereka bahkan acuh meski lagu kebangsaan mulai bergema petanda pengibaran bendera sudah berlangsung.

- Advertisement -

Kondisi itu sempat membuat geram salah seorang anggota Polres Wakatobi yang melihat prilaku tak terpuji para ASN tersebut. Mereka kemudian bergeser dari tempatnya setelah diperingatkan oleh sang polisi untuk berdiri.

Upacara peringatan HUT RI ke – 73 Tahun 2018 di Kabupaten Wakatobi, bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Wakatobi, H Arhawi Ruda. Ketua DPRD Wakatobi, Muhammad Ali, dalam upacara itu bertindak sebagai pembaca teks Proklamasi.

Merah Putih sukses dikibarkan oleh pasukan Paskibaraka yang direkrut dari pelajar di sejumlah sekolah di Kabupaten Wakatobi. Kegiatan tersebut diikuti seluruh unsur Muspida, pimpinan lembaga vertikal, anggota DPRD Wakatobi, pimpinan OPD, tokoh agama dan tokoh adat setempat. (adm)

 

Peliput: Kurniawati
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  16 TKA Asal China di Baubau tak Miliki Dokumen