Lima Ribu Penari Kolosal di Buton Makin Siap

????????????????????????????????????

PASARWAJO, Rubriksultra.com – Lima ribu penari kolosal yang akan tampil dipuncak Festival Pesona Budaya Tua Buton 2018 makin menunjukan kesiapannya. Peserta utusan dari pelajar dari berbagai tingkatan di Kabupaten Buton telah melakukan latihan pematangan di Takawa, Jumat 24 Agustus 2018.

Sekretaris Daerah Kabupaten Buton, La Ode Zilfar Djafar menjelaskan sebelum latihan pemantapan sejumlah siswa telah berlatih di zonanya masing-masing. Dua hari sebelum puncak acara para penari kemudian dikumpulkan untuk latihan bersama.

- Advertisement -

“Hari ini berpusat di komplek perkantoran Takawa Buton sejumlah penari tersebut kembali melakukan pemantapan guna menyempurnakan dan menggabungkan kesemua zona tersebut,” kata Sekda Buton, La Ode Zilfar Djafar.

Mantan Kadis Pendidikan Kabupaten Buton ini mengapresiasi para peserta yang menjadi utusan dalam peragaan tari kolosal.

Dengan berperan sebagai pelaku di tari klosal, siswa lebih kenal dengan budayanya dan memiliki mental serta karakter dalam membangun budaya Buton.

“Yang paling utama peserta telah mengangkat dan mengenalkan budaya Buton bagi masyarakat luas,” ungkapnya. (adm)

Peliput : Mimin
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  AS Tamrin Bidik Tujuh Kursi untuk PAN Baubau