Bank Data Dispar Buton Terhubung dengan Pemerintah Pusat

PASARWAJO, Rubriksultra.com – Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Buton melaunching bank data digital kearsipan. Launching dihadiri utusan Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD), Selasa 4 September 2018.

Sekretaris Dinas Pariwisata Buton, Rusdi Nudi menjelaskan bank data merupakan aplikasi instan untuk memperoleh data disetiap instansi di Buton. Server bank data terhubung langsung dengan pemerintah pusat.

- Advertisement -

“Misalnya ada surat masuk atau surat keluar, maka tinggal di scan di bank data dan disimpan jadi Pemda tidak khawatir lagi apabila suratnya tercecer atau hilang, tinggal dicari instansi mana dituju,” kata Sekdin Dispar di Buton, (4/9/2018).

Kata dia, bank data sangat penting. Seluruh data yang menggunakan sistem digital dapat tersimpan dengan baik.

“Menggunakan kertas itu sudah lama, saat ini rata-rata pengimputan data telah menggunakan komputer dalam sistem online, dimana kalau di komputer datanya tinggal​ disave begitu pula dengan mencari data kepegawaian dan keuangan, seperti melacak KGB pegawai, tinggal dibuka aplikasinya,” tuturnya.

Bank data memiliki tingkat keamanan yang baik. Penanganan melibatkan operator terlatih juga memiliki sandi.

Bank data sangat membantu aktivitas kepegawaian. “Harapannya setelah Dinas Pariwisata melaunching bank data ini, SKPD lain dapat menyajikan data konkrit sehingga capaian setiap tahun dapat disajikan dengan aplikasi bank data,” harapnya. (adm)

 

Laporan : Mimin
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  Anak Gugat Ibunya, Ini yang Baru Diungkap Arman