KENDARI, Rubriksultra.com – Sebanyak 11 orang dilaporkan meninggal dunia dalam kebakaran Kapal Motor (KM) Fungka Permata V di Sulawesi Tengah.
Humas SAR Kendari Wahyudi mengaku, sebanyak 126 penumpang selamat dan berhasil melakukan evakuasi ke Kabupaten Banggai Laut.
“Meninggal dunia 11 orang,” ungkap Humas SAR Kendari Wahyudi, Sabtu 15 September 2018.
Wahyudi menyebut, ada 9 orang masih dinyatakan hilang dan tim SAR gabungan sementara melakukan pencarian.
“KN SAR Pacitan sampai saat ini masih melakukan pencarian terhadap korban yang belum diketemukan,” katanya.
Di lokasi kejadian, kata Wahyudi, tak ada akses telekomunikasi. Sehingga, membuat tim kesulitan melaporkan perkembangan kejadian.
Diberitakan, Kapal Motor Fungka Permata V rute Baubau-Raha-Banggai Laut-Taliabo-Sanana dikabarkan terbakar, Jumat 14 September 2018.
Menurut Wahyudi, sekira pukul 19.50 WITA, pihaknya menerima informasi dari La Safali salah seorang keluarga korban yang melaporkan bahwa pada pukul 16.00 WITA telah terjadi kecelakaan pelayaran yakni terbakarnya KM Fungka Permata V.
Ia menyebut, kebakaran kapal ini terjadi di sekitar Perairan Pulau Sagu Kecamatan Bangkurung Kabupaten Banggai Laut Provinsi Sulawesi Tengah atau di koordinat 02 0′ 41.67″S – 123 22′ 37.66″E.
“Berdasarkan laporan tersebut pada pukul 20.00 WITA tim rescue Basarnas Kendari dengan menggunakan KN SAR Pacitan diberangkatkan menuju TKM untuk memberikan bantuan SAR,” kata Wahyudi.
Berdasarkan laporan, kapal itu dinakhodai Andi Sulistiono dan membawa total jumlah penumpang 101 orang. (adm)
Sumber : Inilahsultra