WAKATOBI, Rubriksultra.com – Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang melamar di Kabupaten Buton Selatan sudah dapat mengetahui pengumuman hasil verifikasi berkas melalui http://sscn.bkn.go.id
Pengumuman hasil seleksi administrasi di daerah otonom baru itu sudah bisa diakses petang tadi, 22 Oktober 2018. Namun disejumlah daerah lain diantaranya Kabupaten Buton, Buton Tengah dan Kota Baubau masih harus bersabar menunggu pengumuman.
Sampai dengan malam ini, pengumuman yang dinyatakan lulus tahap administrasi berkas masih buram. Kondisi yang sama juga terjadi di Kabupaten Wakatobi.
Janji Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Wakatobi, Muhamad Ilyas Abibu untuk mengumumkan hasil verifikasi berkas pada Senin (22/10/2018) tidak terealisasi. Padahal sejumlah pelamar CPNS mendatangi kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Wakatobi untuk melihat pengumuman hasil verifikasi berkas yang janjinya akan ditempel hari ini.
“Kita datang melihat hasil verifikasi berkas karena kita baca di media online kalau hari ini Senin akan ditempel. Tapi ternyata belum ada juga,” ungkap salah seorang pelamar yang enggan menyebut namanya ditemui di halaman kantor BKPSDM, Senin (22/10/2018).
Sekda Wakatobi dan Kepala BKPSDM Kabupaten Wakatobi yang berusaha dihubungi melalui telepon selulernya untuk meminta konfirmasi terkait kejelasan pengumuman hasil verifikasi berkas belum tersambung. (adm)
Peliput : Kurniawati
Editor : La Ode Aswarlin