KENDARI, Rubriksultra.com – Setelah rapat koordinasi persiapan seleksi CPNS 2018 dengan pihak Regional IV BKN Makassar, Kamis, 25 Oktober 2018, Buton Utara (Butur) ternyata tidak masuk dalam kabupaten lokasi pelaksanaan tes.
Hal itu diungkap oleh Kepala Bidang Mutasi Pengadaan dan Kedudukan Hukum, La Ode Sajali via celuler, Kamis, 25 Oktober 2018.
“Kami sudah konfirmasi pada pihak BKN Makassar saat rakor persiapan seleksi tadi, Butur tidak masuk dalam lokasi tes CPNS,” ungkapnya.
Berdasarkan pengakuan BKN Makassar, ada kesalahan dalam share penempatan titik lokasi tes CPNS. Dimana sebelumnya, lokasi yang telah diumumkan ada lima titik lokasi tes di Sultra yakni, Kota Kendari dua titik, Baubau, Kolaka dan Butur sendiri.
“Tapi setelah kita konfirmasi, sudah pastikan Butur tidak masuk. Jadi untuk CPNS Butur tesnya di Kendari. Lokasi tes di Kendari di UPT BKN dan kantor Wali Kota Kendari,” ujarnya.
Sebetulnya, tambah Sajali Pemkab Butur mengajukan agar tes dilaksanakan di Butur. Akan tetapi, hingga sampai saat ini pihak BKN tidak pernah turun survei terkait persiapan sarana dan prasarana tes.
“Ini juga yang menjadi pertimbangan dari pihak BKN, sehingga mereka (BKN) meralat apa yang telah ditetapkan,” tuturnya.
Untuk waktu tes, Sajali mengaku belum bisa memastikan. Pasalnya, masih menunggu jadwal yang ditetapkan oleh BKN. (adm)
Sumber : Inilahsultra