Pendaftar CPNS di Buteng Membludak

LABUNGKARI, Rubriksultra.com – Kantor Badan Kepegawaian dan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buton Tengah, yang berlokasi di Keluran Lakudo, diserbu pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Senin 8 Oktober 2018.

Pelamar datang ke kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusian (BKPSDM) sejak pagi tadi. Kantor yang dulu dikenal dengan sebutan BKD itu, dipadati pencari kerja yang hendak menyerahkan berkas pendaftaran kepada panitia seleksi daerah.

- Advertisement -

Situasi di kantor tersebut begitu sibuk. Banyak yang dilakukan calon pelamar CPNS, dimulai dari mengambil formulir ceklis pendaftaran hingga melakukan verifikasi ke petugas verifikasi.

Berdasarkan pantauan awak media loket pendaftaran dibuka sekitar pukul 7.30 wita, para pemburu NIP sudah mulai berdatangan sebelum loket verifikasi di buka oleh BKPSDM Buteng.

Salah satu CPNS yang engan menyebutkan namanya dirinya mengaku datang dari Kendari untuk mendftar CPNS di Buton Tengah, “Saya datang dari kemarin, baru sekarang mau mendaftar, saya mau daftar kebidanan,” singkatnya

Dari data yang dihimpun Rubriksultra.com, batas penyerahan berkas pendaftaran dilakukan hingga 16 Oktober atau dua hari setelah ditutupnya pendaftaran secara online melalui website sscn.bkn.go.id.

Saat ini, sudah lebih dari empat ribu pelamar kerja di Buteng yang terdata melalui database online. (adm)

Peliput : Sukri dan Arianto
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  Mahkamah Agung Kurangi Hukuman Nur Alam