Terakreditasi A, TK Kartika XX-47 Baubau Tamatkan 46 Siswa

Anak didik TK Kartika angkatan XX-47 tahun ajaran 2018/2019. (FOTO ISTIMEWA)

BAUBAU, Rubriksultra.com – Taman Kanak-kanak (TK) Kartika XX-47 Baubau berhasil menamatkan sedikitnya 46 peserta didik tahun ajaran 2018/2019. Ke-46 peserta didik ini kemudian akan melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi atau ke bangku Sekolah Dasar (SD).

Acara penamatan 46 peserta didik ini dikemas sederhana dalam balutan kekeluargaan. Acara ramah tamah penamatan peserta didik ini difokuskan di aula Balai Manunggal Kodim 1413/Buton, Kamis 2 Mei 2019.

- Advertisement -

Selain orang tua dan peserta didik, acara tersebut juga turut dihadiri pembina yayasan TK Kartika XX-47 Baubau yang diwakili Danramil 16 Sorawolio, Kapten Anton Ramli, Ketua yayasan TK Kartika XX-47 Baubau, Rina Davy Darma Putra, dan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Baubau yang diwakili Koordinator Pengawas Sekolah, Aruhama.

Dalam sambutannya, Ketua Yayasan TK Kartika XX-47 Baubau Rina Davy Darma Putra mengatakan penamatan peserta didik tak terlepas dari peran para dewan guru serta orang tua murid.Berbekal pengetahuan dari TK Kartika, diharapkan anak-anak tersebut bisa melanjutkan pendidikan kejenjang berikutnya dengan baik.

Rina mengajak agar seluruh hadirin berbangga dan berbesar hati. Sebab, anak didik yang telah menempuh pendidikan di TK Kartika telah meninggalkan banyak kenangan yang membangakan nama sekolah lewat prestasi.

“Ini semua tak terlepas dari peran guru serta orang tua murid yang selalu kompak dalam mengawasi anak-anak kita,”tandasnya.

Kepala Sekolah TK Kartika XX-47 Baubau, Fatin menambahkan peserta penamatan tahun ajaran 2018/2019 sebanyak 46 siswa. Terdiri dari 25 anak laki-laki dan 21 anak perempuan.

Dalam acara ramah tamah tersebut, kata dia, pentas seni ikut ditampilkan. Salah satunya pentas seni tari piring yang dibawakan peserta didik.

Selain itu, ramah tamah juga dirangkaikan dengan penyerahan hadiah kepada siswa dan orang tua murid yang menang dalam berbagai lomba yang digelar sebelumnya. Baik antar siswa maupun untuk orang tua murid.

Baca Juga :  Beasiswa Kemendikbud buat Dosen Vokasi, Ini Syarat dan Ketentuannya

“Lombanya itu diantaranya bola gotong dan mengenakan kaos kaki sekaligus sepatu. Ini bertujuan untuk melatih murid-murid, orang tua dan guru untuk selalu menamkan rasa kekompakan, saling menghormati antar sesama, dan kemandirian,” katanya.

Dikatakan TK Kartika XX-47 Baubau juga patut berbangga pada 2019 ini. Pasalnya tahun ini, TK Kartika berhasil meraih akreditas A untuk TK swasta se-Kota Baubau.

Ketua panitia ramah tamah penamatan peserta didik TK Lartika XX-47 Baubau, Sri Asmiddin menyampaikan atas nama panitia pihaknya mengucapkan terima kasih kepada pembina yayasan TK Kartika, kepala sekolah, guru-guru serta para orang tua murid.

Seluruh pihak dianggap telah berpartisipasi merencanakan dan mempersiapkan segala sesuatu sehingga acara dapat terselenggara dengan baik. (adm)

Facebook Comments