BAUBAU, Rubriksultra.com- Lelang 11 jabatan eselon II lingkup pemerintah Kota Baubau belum lagi rampung. Namun empat jabatan tinggi pratama lainnya tak lama lagi bakal kosong.
“Saat ini yang kosong itu ada 11 jabatan dan sementara dilelang. Usai ini akan ada empat lagi yang kosong, tahun 2019 ini,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Baubau, H. Asmaun di kantor Wali Kota Baubau, Rabu 12 Juni 2019.
Empat jabatan eselon II itu bakal kosong bukan karena mutasi. Melainkan akibat akan ditinggal pimpinan definitifnya karena telah memasuki masa purnabakti alias pensiun.
H. Asmaun merinci empat jabatan yang bakal kosong tersebut. Diantaranya Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Baubau yang saat ini dipimpin H. La Ode Maulana Gafur.
Lalu Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Baubau yang dipimpin H. Radjlun. Selanjutnya Asisten II Setda Baubau yang dipimpin Sumarto Lanae.
“Ketiga pejabat tersebut akan pensiun pada Oktober 2019 nanti, tinggal empat bulan lagi bertugas. Dan yang terakhir itu saya sendiri (BKPSDM Kota Baubau, red), tapi saya pensiun akhir tahun 2019, TMT saya itu 1 Januari 2020,” katanya.
Dikatakan, sesuai mekanisme yang berlaku, empat jabatan tinggi pratama yang bakal kosong ini akan dilelang secara terbuka. Pun begitu, Ia belum bisa memberi jadwal pasti lelang empat jabatan ini nantinya.
“Nanti dilihatlah kapan waktunya. Khan saat ini masih bertugas. Intinya harus dilelang secara terbuka,” katanya. (adm)
Penulis : Sukri Arianto