Waspada Tsunami, Samudera Hindia Selatan Jawa Diguncang Gempa 7,4 SR

ILUSTRASI (FOTO INT)

JAKARTA, Rubriksultra.com- Samudera Hindia Selatan Jawa baru saja diguncang gempa tektonik tepat pukul 19.03.21 WIB, Jum’at 2 Agustus 2019. Gempa tersebut terpantau berkekuatan 7,4 Skala Richter (SR).

Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Rahmat Triyono dalam rilisnya menyatakan, episenter gempa terletak pada koordinat 7.54 LS dan 104.58 BT. Tepatnya di laut pada kedalaman 10 kilometer.

- Advertisement -

Kata dia, gempa ini berpotensi tsunami. Peringatan dini tsunami pun telah dikeluarkan untuk beberapa wilayah.

Wilayah pertama dengan status ancaman siaga atau ketinggian air maksimal 3,0 meter dikeluarkan untuk wilayah Pandeglang bagian selatan (Banten), Pandeglang Pulau Panaitan (Banten), dan Lampung Barat Pesisir Selatan (Lampung).

Wilayah kedua dengan status ancaman waspada atau ketinggian air maksimal 0,5 meter dikeluarkan untuk wilayah Pandeglang bagian utara dan Lebak.

“Kepada masyarakat di wilayah dengan status siaga diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi,” katanya.

Sedang kepada masyarakat di wilayah dengan status waspada diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk menjauhi pantai dan tepian sungai. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Ditunda, Apa Sebabnya?