Tes CPNS Buton Dimulai 2 Februari

La Ode Wahab

PASARWAJO, Rubriksultra.com- Pelamar CPNS lingkup Pemerintah Kabupaten Buton mulai sekarang harus mempersiapkan diri. Pasalnya, tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan dihelat awal Februari ini.

Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Buton, La Ode Wahab mengatakan, tes SKD CPNS lingkup Pemkab Buton dijadwalkan selama empat hari. Mulai 2 Februari dan berakhir pada 5 Februari 2020.

- Advertisement -

“Sedang lokasi tes dipusatkan di gedung Wakaka, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton,” kata La Ode Wahab via telepon selulernya, Rabu 15 Januari 2020.

Peserta yang akan mengikuti tes SKD berjumlah 3.792 orang. Dalam sehari, pelaksanaan tes CPNS akan dibagi menjadi empat atau lima sesi.

“Dalam satu sesi pesertanya sekitar 200 orang, jadi dalam sehari bisa diikuti sekitar 1.000 peserta. Selesai paling lambat sebelum Solat Isya,” katanya.

Untuk sarana sudah disiapkan. Diantaranya, 200 unit komputer, genset, dan 210 mobiler.

“Kita juga mennyiapkan 30 komputer cadangan,” tambahnya.

Pihaknya juga sudah melakukan koordinasi dengan pihak PLN dan Telkom terkait kesiapan listrik dan jaringan internet.

“Sehingga kami harapkan tidak ada pemadaman listrik yang dilakukan PLN Pasarwajo saat pelaksanaan ujian CPNS perlangsung,” katanya.

Kartu ujian peserta akan dibagikan mulai tanggal 20 Januari 2020. Bagi para peserta tes CPNS diharapkan dapat hadir satu jam sebelum pelaksanaan CPNS. (adm)

Penulis : Afrizal

Facebook Comments
Baca Juga :  Pemkab Buton Tantang Jurnalis dan Fotografer