Pemkot Baubau Siap Sukseskan MTQ Sultra ke-28 Secara Virtual

Wakil Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse bersama official MTQ Baubau siap sukseskan MTQ Sultra. (Foto Sukri)

BAUBAU, Rubriksultra.com- Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-28 tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) 2020 diputuskan dilaksanakan secara virtual. Pemerintah Kota Baubau dengan tegas menyatakan kesiapannya untuk menyukseskan gelaran tersebut.

Wakil Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse menjelaskan, perubahan metode perlombaan yang akan dilaksanakan menggunakan IT atau secara virtual merupakan keputusan terbaik di tengah pandemi. Menurutnya, syiar agama harus tetap ditegakkan mengikuti perkembangan zaman.

- Advertisement -

“Saya kira pemerintah Kota Baubau siap menyukseskan,” tegas Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Baubau ini usai penutupan Training Center (TC) peserta MTQ Kota Baubau tahun 2020 di hotel Sun City, Jum’at 28 Agustus 2020.

Kata orang nomor dua di Baubau ini, pemerintah melalui Diskominfo telah menyiapkan alat IT untuk mendukung kesuksesan gelaran ini.

“Apalagi menyangkut jaringan, saya kira Kota Baubau sedikit lebih baik dengan daerah lain sehingga tidak ada alasan untuk tidak ikut,” katanya.

La Ode Ahmad Monianse mengaku tak muluk-muluk menargetkan Kota Baubau sebagai juara. Paling tidak, kata dia, bisa lebih baik dibanding tahun sebelumnya.

Pose bersama utusan putra MTQ Baubau yang akan berlaga di MTQ Sultra. (Foto Sukri)

Kabag Kesra Setda Baubau, La Ode Muhammad Arsal menambahkan, berdasarkan rapat koordinasi sebelumnya memang rencana pelaksaan MTQ Sultra akan dilakukan secara virtual. Tetapi ada beberapa hal yang perlu dikonfirmasi pihak LPTQ Sultra di Jakarta.

“Menurut informasi, mereka akan menyempurnakan juknis itu untuk pelaksanaan secara virtual. Jadi dalam pantaun kami dalam Whatsapp grup Kesra Provinsi Sultra sampai tadi siang, kami belum mendapat kejelasan dan ketegasan dari pihak provinsi tentang agenda 1-4 September pelaksanaan itu,” katanya.

Olehnya, sebelum pelaksanaan TC berakhir, pihaknya sudah membangun komunikasi dengan yang menangani IT dalam hal ini Kominfo untuk memutuskan titik pelaksaan.

Baca Juga :  Pemkab Buteng Dorong Pembangunan Rumah Layak Huni

“Meski belum ada surat kita sudah harus menentukan titik pelaksanaan sehingga segala sarana dan fasilitas bisa mendukung terlaksana kegiatan dengan baik. Intinya dari kita sudah siap menyukseskan karena untuk jaringan, Kota Baubau masih tergolong baik,” katanya. (adv)

Facebook Comments