BURANGA, Rubriksultra.com- DPRD Kabupaten Buton Utara (Butur) memastikan pemeliharaan jalan akan diprioritaskan dalam APBD Perubahan 2020. Jalan tersebut meliputi Kulisusu Barat-Bonegunu, Bonegunu-Kambowa, serta ruas jalan penghubung di Peba’oa, Lakansai, dan Petetea’a.
Hal itu diungkapkan Ketua Komisi III DPRD Butur, Josri saat rapat paripurna DPRD tentang Penyerahan dan Pembahasan atas Rancangan Perubahan KUA dan PPAS APBD 2020 di kantor DPRD Butur, Rabu 7 Oktober 2020.
“Sejumlah titik kerusakan jalan dipastikan akan segera dianggarkan tahun ini,” tegas Josri.
Josri mengaku selama ini prihatin dan merasa miris dengan kondisi jalan tersebut. Olehnya, kerusakan infrastruktur jalan merupakan agenda prioritas yang akan diperjuangkan DPRD Butur.
“Saya selaku Komisi III yang membidangi masalah ini menjamin problem infrastruktur jalan akan selesai tahun ini,” ujarnya.
Kata dia, pemeliharaan jalan merupakan jawaban dari keresahan yang dampaknya sangat luas bagi kehidupan masyarakat Buton Utara. Ini juga menjadi tanggung jawab sebagai perwakilan rakyat untuk memperjuangkan aspirasi rakyat.
Dirinya berharap semoga dengan adanya perbaikan infrastruktur jalan di beberapa titik tersebut maka roda perputaran ekonomi di Buton Utara menjadi kembali normal. (adm)
Penulis: Sri