GP Ansor dan Karang Taruna Baubau Berbagi Sembako dan Al Qur’an

Ansor Baubau dan Karang Taruna Kota Baubau berbagi sembako dan Al- Qur'an, Jum'at 9 Oktober 2020. (Foto Istimewa)

BAUBAU, Rubriksultra.com- Gerakan Pemuda (GP) Ansor Baubau dan Karang Taruna Kota Baubau berbagi sembako dan Al- Qur’an. Bakti sosial ini difokuskan di beberapa pondok pesantren, panti asuhan dan keluarga korban meninggal di teras Puskesmas Wajo, Kota Baubau, Jum’at 9 Oktober 2020.

“Bantuan yang dibagi berupa beras, telur ayam, Al-Qur’an dan sejumlah makanan ringan. Pesantren sekaligus panti asuhan yang di kunjungi yaitu, Al-Marhamah, Pesantren Hidayatullah, Al- Ikhlas, Panti disabilitas Tat Twam Asi dan Pondok Pesantren Madinatul Qur’an,” kata Ketua GP. Ansor Kota Baubau, Mursalam melalui rilis yang disampaikan Yumardin Kedang, Wakil Ketua I Ansor Kota Baubau.

- Advertisement -

Kata dia, bantuan tersebut bersumber dari sumbangan sukarela sahabat- sahabat Ansor dan Karang Taruna Baubau yang dipimpin Eko Prona Jaya.

“Bantuan kami serahkan dengan maksud dapat membantu meringankan beban pondok dan panti Asuhan serta isteri keluarga korban meninggal di Teras Puskesmas Wajo beberapa waktu lalu, dalam suasana Pandemi ini. Semoga menjadi amal ibadah,” tutupnya.

Sekretaris Karang Taruna Kota Baubau, Firman, berharap bantuan sembako dan Al-qur’an yang diserahkan ini dapat bermanfaat buat penerima dan menjadi amal buat kita.

“Kami juga mengetuk semua pihak yang berkecukupan agar dapat saling berbagi dengan saudara- saudara kita yang membutuhkan,” tutur Firman yang hadir mewakili Ketua Karang Taruna Baubau.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren sekaligus Panti Asuhan Almarhamah, Lukman ditemui bersama para santrinya mengucapkan terima kasih atas kunjungan GP Ansor yang sering datang memberi bantuan sembako.

“Insya Allah, yang kita terima dari bantuan GP Ansor Baubau dan Karang Taruna, berupa sembako dan Al- Qur’an menjadi berkah,” katanya. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Pinjaman Rp 200 Miliar Pemkot Baubau Dicicil Empat Tahun