Pemkot Baubau Siapkan Lahan 75 Hektar Kembangkan Kedelai

Muhammad Rais 

BAUBAU, Rubriksultra.com- Pemerintah Kota Baubau menyiapkan lahan seluas 75 hektar untuk pengembangan kedelai. Pengembangan difokuskan di dua kecamatan, masing-masing Kecamatan Bungi dan Sorawolio.

Kepala Dinas Pertanian Baubau, Muhammad Rais menjelaskan, pengembangan kedelai ini merupakan program Kementerian Pertanian melalui Pemprov Sultra. Sultra mendapat jatah bantuan mulai dari bibit hingga pupuk seluas 12.500 hektar.

- Advertisement -

“Awalnya kita ajukan 40 hektar. Setelah kita turun sosialisasi ke petani, ternyata direspon baik, shhingga akhirnya kesiapan lahan kita menjadi 75 hektar,” kata Muhammad Rais, Sabtu 24 April 2021.

Dikatakan, pengembangan kedelai di Baubau bakal dimulai Mei dan Juni. Pada musim tanam itu, Pemprov Sultra menyanggupi hasil produksi petani di Baubau menjadi benih untuk menyuplai daerah-daerah lain yang baru mulai menanam pada September atau Oktober mendatang.

“Itu peluang buat kita, artinya panen kita bisa langsung dipakai daerah-daerah lain. Nanti kita coba komunikasikan lagi dengan penyedia benih, bahwa dari 75 hektar yang kami siapkan itu berapa hektar yang dijadikan penangkaran untuk menyuplai daerah-daerah lain,” katanya.

Mengenai pemasaran hasil panen petani di Kota Baubau, Rais mengaku Dinas Perdagangan dan Perindustrian Baubau juga siap membantu dalam hal memasarkan hasil produksi. (adm)

Laporan : Ady

Facebook Comments
Baca Juga :  Alat PCR Covid-19 Tiba di Baubau