80 UMKM dan 7 Koperasi di Buteng Dapat Bantuan Usaha

Bupati Buteng, H. Samahuddin, saat menyerahkan bantuan usaha kepada UMKM dan Koperasi di Gedung Kesenian Lakudo, Selasa 14 September 2021. (Foto Istimewa)

LABUNGKARI, Rubriksultra.com- Sebanyak 80 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan 7 koperasi di Kabupaten Buton Tengah (Buteng) mendapatkan bantuan usaha. Bantuan diserahkan langsung Bupati Buteng, H. Samahuddin, di Gedung Kesenian Lakudo, Selasa 14 September 2021.

“Bantuan terhadap pelaku UMKM dan lembaga koperasi ini merupakan komitmen pemerintah daerah untuk memulihkan perekonomian para pelaku usaha yang belum menerima bantuan,” kata H. Samahuddin.

- Advertisement -

Orang nomor satu di Buteng itu berharap besar bantuan tersebut dapat digunakan sebaik-baiknya. Dengan begitu dapat meningkatkan taraf perekonomian masyarakat.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Buteng, La Haruni berharap bantuan yang diserahkan bisa dimanfaatkan sesuai peruntukannya. Bantuan tersebut akan diterimakan di masing-masing rekening para pelaku usaha.

“Untuk pelaku UMKM mendapatkan bantuan sebesar Rp 2 juta per orang, sementara untuk lembaga koperasi menerima Rp 10 juta per lembaga,” tutupnya. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Bupati Buteng Resmikan Pembangunan Pasar Boneoge