Tiga Besar Lelang Jabatan Eselon II di Buteng Diumumkan

Kepala BKPSDM Buteng, Samrin.

LABUNGKARI, Rubriksultra.com– Panitia Seleksi Daerah (Panselda) lelang tiga Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) lingkup Pemerintah Kabupaten Buton Tengah (Buteng) diumumkan. Masing-masing jabatan diisi tiga nama berdasarkan perolehan nilai tertinggi.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Buteng, Samrin mengatakan, total ada sembilan nama dari tiga jabatan yang dilelang.

- Advertisement -

Daftar sembilan nama pejabat tersebut telah diteken Sekda Buteng, Kostantinus Bukide, selaku ketua panitia seleksi, dan resmi diumumkan hari ini, Senin 27 Desember 2021.

Adapun tiga besar dari tiap jabatan yang dilelang diantaranya, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, masing-masing Akhmad Shabir, Muhammad Said, dan Nafiu.

Sementara pada jabatan Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM yaitu Usman, Isran dan Sarifuddin Fanta.

Sedangkan pada jabatan Sekretaris DPRD Buton Tengah, terdiri dari Andy Nursin, Makmur dan Tasbin.

“Sembilan nama itu kemudian akan diteruskan ke KASN. Pak Bupati akan melaporkan itu ke KASN agar dapat rekomendasi pelantikan,” katanya.

Sebelumnya terdapat 19 pejabat yang lolos berkas dan berebut tiga kursi eselon II tersebut. Masing-masing enam pendaftar di Sekretaris DPRD, empat orang di jabatan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, dan sembilan pejabat memilih berebut kursi Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Setda Buteng. (adm)

Laporan: Ady

Facebook Comments
Baca Juga :  Capaian Vaksinasi di Buteng Baru 41 Persen