Angkat Besi Baubau Raih 11 Medali Emas

Ketua DPRD Zahari, bersama Asisten I Setda Kota Baubau Tamsir Tamim, Sekwan Yaya Wirayahman dan Ketua Cabang Olahraga Angkat Berat Baubau, Aksa berpose bersama atlet cabor angkat besi Kota Baubau. (FOTO ASMADDIN)
Ketua DPRD Zahari, bersama Asisten I Setda Kota Baubau Tamsir Tamim, Sekwan Yaya Wirayahman dan Ketua Cabang Olahraga Angkat Berat Baubau, Aksa berpose bersama atlet cabor angkat besi Kota Baubau. (FOTO ASMADDIN)

BAUBAU, Rubriksultra.com– Kota Baubau terus menambah jumlah perolehan medali emas. Tambahan koleksi medali di hari ke ke lima pergelaran Porprov Sultra ke-XIV sumbangsih dari cabang olahraga angkat besi.

Atlet angkat besi Kota Baubau berhasil mengumpulkan 11 medali emas, 7 perak dan 11 perunggu. Dengan perolehan tersebut Kota Baubau kini mengumpulkan 94 medali dengan rincian 36 emas, 31 perak dan 27 perunggu.

- Advertisement -

Meski begitu, posisi Kota Baubau di peringkat pertama dalam perolehan jumlah medali emas telah digeser Konawe Utara yang berhasil naik di puncak klasemen setelah mengumpulkan 40 emas, 23 perak dan 13 perunggu.

Kabupaten Konawe Utara juga mengumpulkan perolehan 9 emas, 4 perak dan 2 perunggu melalui cabor angkat besi. Disusul Konawe dengan raihan 6 emas, 6 perak dan 6 perunggu.

Ketua DPRD Kota Baubau, H. Zahari didampingi Asisten I Setda Kota Baubau Tamsir Tamim, Sekwan Yaya Wirayahman dan Ketua Cabang Olahraga (Cabor) Angkat Berat Baubau, Aksa turun langsung memantau jalannya pertandingan angkat besi yang berlangsung di gedung Pancasila, Rabu 30 November 2022.

H.Zahari bersyukur pelaksanaan Porprov secara umum dan secara khusus pelaksanaan cabang olahraga angkat besi berjalan lancar.

Legislator partai Golkar itu pun berterimakasih atas kerja sama semua pihak sehingga penyelenggaraan event empat tahunan itu berjalan lancar.

“Terimakasih juga kepada pihak keamanan yang sudah bekerja mengamankan di lokasi lokasi pelaksanaan Porprov di Baubau. Yang sudah bertanding, ayo ajak teman-temannya menikmati wisata di Baubau khususnya Keraton Buton sekaligus mencicipi kuliner kuliner khas di Baubau,” ucap Zahari dalam sambutannya.

Zahari mengatakan selamat bagi para atlet yang telah mengharumkan nama daerah masing-masing. “Terus pacu prestasi kalian semoga ke depan akan lebih baik lagi,” tutupnya. (adm)

Baca Juga :  KNPI Komitmen Jadikan Baubau Sebagai Kota Layak Pemuda

Laporan : Ady
Editor : La Ode Aswarlin

 

Facebook Comments