BAUBAU, Rubriksultra.com – 170 jamaah calon haji tahun 2024 di Zona I cakupan Kota Baubau dan Kabupaten Buton Selatan mulai mengikuti manasik haji sepanjang tahun yang dibuka langsung Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tenggara, H. Muhamad Saleh, Minggu 9 Juli 2023.
Kegiatan yang dipusatkan di Kantor Kementerian Agama Kota Baubau, dihadiri Kepala Bidang Penyelanggara Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Sultra, Hj. Marni, Kepala Kantor Kemenag Kota Baubau, H. Mansur dan Kapala Kemenag Kab. Buton Selatan, H. Muchtar.
Kepala Kanwil Kemenag Prov. Sultra, Muhamad Saleh menilai kegiatan tersebut merupakan bentuk inovasi dan kreasi Kementerian Agama. Tujuannya untuk memberi materi kepada jamaah calon haji sehingga mematangkan dan meningkatkan pemahaman tentang pelaksanaan ibadah haji.
“Kegiatan seperti ini menambah pemahaman untuk bisa melaksanakan haji yang baik sehingga nantinya bisa meraih haji yang mabrur,” ungkap Muhamad Saleh.
Jamaah calon haji juga dihimbau membaca buku manasik haji sepanjang tahun yang diterbitkan Kemenag guna memberikan pemahaman yang mendalam terhadap pelaksanaan ibadah haji.
Ditempat yang sama, H. La Ode Halaidi, menyebutkan penyelenggaraan kegiatan tersebut diikuti peserta jamaah calon haji musim 1445 tahun 2024 mendatang. Riinciannya 138 asal Kota Baubau dan 32 orang berasal dari Buton Selatan. (adm)
Laporan : Arianto
Editor : La Ode Aswarlin