BAUBAU, Rubriksultra.com – Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) terus berupaya mengendalikan inflasi di Kota Baubau yang salah satunya dengan menggelar High Level Meeting Forum Pentahelix Informasi Daerah di Aula Kantor Wali Kota Baubau, Selasa 28 Mei 2024.
Dalam High Level Meeting Forum Pentahelix Inflasi Daerah tersebut turut dihadiri kalangan Academic (Perguruan Tinggi), Bussiness (Pengusaha) Community (Masyarakat). Goverment (Pemerintah) dan Media yang masuk dalam pilar pentahelix.
Pj Wali Kota Baubau Dr Muh Rasman Manafi, SP, M.Si saat membuka High Level Meeting Forum Pentahelix Informasi Daerah mengungkapkan, keterlibatan media dalam forum pentahelix dikarenakan media bisa berdiri sendiri dan mempengaruhi psikologis pasar serta bisa mengubah psikologis masyarakat.
Apalagi, sekali salah menshare informasi jadi informasi hoax bisa menciptakan kegaduhan di masyarakat. Karenanya, media dipandang sebagai salah satu pilar pentahelix dan bisa bergerak sesuai dengan strategi medianya dalam memperoleh data dan informasi yang berimbang.
Menurut orang nomor satu di Kota Baubau ini, berbicara soal inflasi, ada hal yang menjadi perhatian yakni upaya dalam melakukan pengendalian bukan menekan atau meningkatkan. Penyebab inflasi bisa jadi dari sektor produksi bisa jadi terlalu banyak uang yang beredar sehingga harga menjadi meningkat.
“Saat ini kalau saya melihat akhir-akhir ini di Kota Baubau rata-rata karena barang kurang tapi permintaan meningkat. Tapi sebelumnya saya melihat ada kemungkinan terlalu banyak uang yang beredar, nilai mata uang menurun sehingga harga menjadi turun. Rata-rata yang dilakukan saat ini adalah pengendalian stok ketersediaan barang untuk inflasi,” ujarnya.
Jadi intinya yang kita lakukan adalah pengendalian. Untuk pengendalian dibutuhkan semua stakeholder yang kita sebut tadi dalam pentahelix.
Ditambahkan, yang menjadi perhatian juga adalah komoditas mana yang menyebabkan kenaikan angka itu diantaranya bisa jadi dari beras, ikan dan lainnya.
Sehingga kalau berbicara inflasi meningkat maka pembicaraan selanjutnya harus dijabarkan komoditas apa yang menyebabkan inflasi itu, stok bagaimana, jalur distribusinya bagaimana.
”Itu yang saya harapkan dan akan menjadi diskusi dan strategi pemerintah yang akan dilakukan pada tim inflasi daerah yang berjalan pada bulan ini dan bulan selanjutnya. Saya juga berharap pada pertemuan ini kita semua bisa berkontribusi pikiran karena ini adalah sebuah forum dan tentu kita sangat berharap informasi, data yang kita sampaikan tidak berdasarkan informasi yang tidak berdasar dan tidak memiliki angka yang tidak bisa dikomparasikan karena kalau itu terjadi maka diskusi itu akan menjadi debat kusir bahkan menciptakan hoax baru,” ungkapnya.
Pj Wali Kota Baubau Dr Muh Rasman Manafi mengucapkan terima kasih karena kehadiran dalam forum adalah bagian dalam kontribusi untuk mewujudkan Kota Baubau sesuai misi yang disepakati mewujudkan Baubau yang berkembang.(adm)