Kapolsek Heroik Evakuasi Balita Step di Baubau

BAUBAU, Rubriksultra.com– Sikap heroik Kapolsek Wolio, Iptu Syukri Mase patut menjadi contoh. Pria dengan dua balok dipundaknya itu melakukan evakuasi terhadap seorang balita yang menderita step di Kecamatan Sorawolio, Kota Baubau.

Balita tersebut langsung dibawa kapolsek di Puskesmas Sorawolio, setelah mendapati sang anak yang digendong kakek dan neneknya dalam kondisi kejang-kejang. Saat itu, kapolsek kebetulan melintas ketika melakukan patroli pengamanan sepeda sehat, 20 Januari 2018.

- Advertisement -

Dalam video berdurasi 5 menit 31 detik, tampak kapolsek memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi untuk membawa sang anak di puskesmas terdekat. Nenek balita tak berhenti menangis, apalagi cucunya yang menderita panas tinggi terus kejang-kejang.

Suasana semakin tegang, ketika tiba di Puskesmas Sorawolio. Saat Kapolsek yang menggendong balita untuk dibawa di ruang perawatan, ternyata tak menemukan satupun tenaga medis. Kakek balita semakin panik, dan berlarian mondar-mandir mencari tenaga medis. Beberapa diantara wartawan yang ikut menyaksikan kejadian tersebut bahkan harus berteriak-teriak untuk menanyakan keberadaan dokter.

Syukri Mase yang melihat balita tersebut terus mengalami kejang, berusaha menenangkan sang anak dengan membacakan doa yang ditiup diatas ubun-ubunnya. Beberapa saat kemudian sejumlah petugas medis yang sudah tiba di ruang perawatan langsung menangani pasien.

Video kapolsek heroik ini mulai beredar luas di media sosial setelah diunggah pemilik akun facebook, Ilor Syamsuddin di group laporan warga Kota Baubau. Video tersebut diketahui direkam oleh seorang reporter Berita Kota Kendari, Adnan Irham yang kebetulan satu mobil bersama kapolsek untuk menghadiri peliputan kegiatan sepeda sehat bersama Kapolda Sultra.

Sejak diunggah pertama kali, video kapolsek heroik ini banjir pujian dari netizen. Informasi yang dihimpun balita tersebut berhasil diselamatkan tim dokter. Saat ini pasien sudah dalam kondisi stabil, namun masih dalam perawatan di puskesmas setempat. (war)

Facebook Comments
Baca Juga :  Tim Ahli Godok Regulasi Penyelenggaraan Bangunan di Butur