NRW Bad Oeynhausen Jerman Siap Bantu Pemprov Sultra

Gubernur, H. Ali Mazi saat memimpin briefing (rapat) sebagai tindak lanjut pernyataan komitmen pihak manajemen RS. NRW Bad Oeynhausen Jerman. (FOTO ISTIMEWA)

KENDARI, Rubriksultra.com- Komunikasi Pemprov Sultra dengan NRW Bad Oeynhausen Jerman terkait pengembangan RS Jantung membuahkan hasil. Manajemen NRW Bad Oeynhausen Jerman melalui dr. Karin Overlac menyatakan siap membantu.

“Pihak rumah sakit NRW Bad Oeynhausen Jerman sendiri sudah menyatakan komitmen untuk membantu pemerintah Sultra,” ucap Gubernur, H. Ali Mazi melalui rilis Diskominfo Sultra, Jum’at 20 Desember 2019.

- Advertisement -

Atas pernyataan ini, orang nomor satu di Sultra ini langsung mengadakan briefing (rapat) sebagai tindak lanjut pernyataan komitmen pihak manajemen RS. NRW Bad Oeynhausen Jerman.

Kata dia, kesediaan manajemen rumah sakit Jerman dalam bentuk peningkatan SDM baik magang, pelatihan, dan kursus di RS. NRW Bad Oeynhausen.

“Juga kesediaan untuk persiapan adopsi teknologi modern untuk akurasi diagnosis dan tindakan pasien jantung,” katanya.

Atas keinginan tersebut, maka Ali Mazi menekankan agar segera mempersiapkan road map kegiatan, pemetaan sumber daya manusia, dan aspek lain sehingga komitmen dengan pihak Jerman dapat terwujud. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Jelang Cuti Idul Fitri 1445H, Ini Arahan Pj Gubernur Ke Jajaran Pemprov