PASARWAJO, Rubriksultra.com- Posisi Sekda Buton kembali dijabat pelaksana tugas sementara (Plt). Dia adalah Asisten II Setda Buton Tohir, menggantikan Kasim SH yang memasuki masa pensiun sejak 1 Februari 2018.
“Sejak hari ini (Kamis 1 Februari 2018) Pak Tohir sudah menjabat sebagai Plt Sekda Buton,” kata Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Buton Zanuriah via telepon, Kamis 1 Februari 2018.
Selain sebagai Asisten II, Tohir juga mengemban tugas sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan Buton. Namun, setelah menjabat sebagai Plt Sekda, maka dia digantikan Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Buton, Taslim yang juga bestatus sebagai Plt.
“Walaupun dia jabat Plt tapi tunjangan yang diterima itu hanya satu bukan kedua-duanya karena hanya membantu saja pimpinan menjalankan tugas. Tunjangan yang dia ambil hanya tunjangan di tugas awalnya,” ujar Zanuriah.
Kata Zanuriah, jabatan Plt Sekda Buton hanya sampai 10 hari kedepan, jika Sekda belum juga dilantik maka jabatan Sekda akan diambil alih oleh pegawai yang ditunjuk oleh Pemerintah Provinsi Sultra.
Sementata, Tohir mengatakan, tidak ada program khusus yang dilakukan. Dia hanya menjalankan program yang sudah ada sambil menunggu Sekda Buton devinitif.
“Yang jelas saya hanya menjalankan program yang sudah ada sambil menunggu yang defenitif. Kalau minggu depan sudah ada yang devenitif, ya maka jabatan saya sebagai Plt berakhir,” katanya singkat melalui telepon.
Sebelumnya Sekretaris Provinsi Sultra Lukman Abunawas mengatakan, tidak akan ada Plt Sekda Buton. Namun kenyataan walaupun sudah ada tiga nama calon Sekda Buton yang diajukan ketua pansel hingga kini belum juga di lantik.(admin)
Sumber: Inilahsultra