Nasabah BNI di Kendari Mengaku Uangnya Rp 19 Juta Ditarik Misterius

ILUSTRASI (FOTO INT)

KENDARI, Rubriksultra.com- Seorang nasabah Bank Negara Indonesia (BNI) di Kota Kendari, Vivi Hastuti Rufa Mongkito mengaku uangnya raib tiba-tiba di rekeningnya, Jum’at malam 17 Januari 2020.

Suami korban, Andi Puhu menyebut, istrinya baru mengetahui uangnya dicairkan secara misterius tadi pagi.

- Advertisement -

“Waktunya ditarik tadi malam sekitar jam 23.00 WITA. Pagi baru ditahu setelah melihat SMS Banking,” ungkap Andi Puhu saat dihubungi melalui telepon selulernya.

Andi Puhu menyatakan, istrinya pernah menarik uang Rp 5 juta beberapa hari lalu. Berdasarkan bukti SMS Banking, lanjut Andi Puhu, uang istrinya ditarik beberapa kali dengan nominal Rp 3 juta sekali penarikan.

“Penarikan terakhir itu Rp 1,4 juta karena sudah habis saldonya istriku. Dia menarik sampai Rp 19 juta,” imbuhnya.

Ia mengaku, penarikan ini terbilang aneh karena nominalnya sampai Rp 3 juta sekali tarik. Padahal, biasanya di ATM dibatasi sekali penarikan hanya Rp 2,5 juta.

Patut dicurigai, uangnya ditarik langsung melalui bank, bukan melalui ATM.

“Ada bukti SMS Banking,” tuturnya.

Ia mengaku, sudah beberapa kali mengontak nomor call center BNI namun tidak pernah diangkat.

“Harusnya bank blokir rekening itu dulu untuk menyelamatkan nasabah lain,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Cabang Utama (KCU) Bank Negara Indonesia (BNI), Sulawesi Tenggara (Sultra), Muzakkir mengaku baru mendapatkan informasi ini.

Kepada awak media, Ia meminta data nasabah yang uang di rekeningnya raib secara misterius itu. Ia belum memberikan penjelasan karena lagi dalam sebuah acara di salah satu hotel di Kendari.

“Ok tks pak, sy f up nanti setelah acr ini,” singkat Muzakkir melalui pesan Whatsappnya usai dikirimkan data nasabah dimaksud. (adm)

 

 

Sumber: Inilahsultra.com

Facebook Comments
Baca Juga :  Ali Mazi Prioritaskan Pembangunan Kantor DPRD Sultra