Dua Kapolres dan Dandim Kawal Pencabutan Nomor Urut

Baubau, Rubriksultra.com- Proses pencabutan nomor urut pasangan calon walikota dan wakil walikota Baubau, pilkada serentak 2018 berlangsung kondusif. Personil TNI Polri berjaga sejak pagi yang diawali dengan apel gabungan.

Operasi pengamanan dipimpin dua kapolres dan satu dandim. Masing-masing Kapolres Baubau, AKBP Daniel Widya Muchram SIk, Kapolres Buton Andy Herman SIk, Dandim Buton 1413 Buton, Letkol Infantri Davy Darma Putra.

- Advertisement -

“Tahapan pencabutan nomor urut berlangsung kondusif, hasil rapat koordinasi antara komisioner KPU, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Satuan Lalulintas dan para LO masing-masing paslon hanya boleh mengikutsertakan maksimal 50 orang pendukung dengan membawa ID Card dari KPU,” jelas Kapolres Baubau, AKBP Daniel Widya Muchram.

Dalam pengamanan tersebut, Polres Baubau menerjunkan sedikitnya 138 personil dibantu 45 personil TNI Kodim 1423 Buton. Pengamanan juga mendapat BKO dari Dalmas Polres Buton sebanyak 24 personil dan 34 personil dari Brimob Batauga.

Kesiapan pengamanan dilakukan mulai dari rute jalur yabg dilalui paslon dan para pebdukung serta areal parkir. Sedangkan obyek pengamanan difokuskan pada paslon dan LO termasuk anggota komisioner KPU serta Panwas.

Pola pengamanan juga dilakukan didalam maupun di luar areal gedung Maedani yabg menjadi pusat pencabutan nomor urut pasangan calon. (aswarlin)

Facebook Comments
Baca Juga :  Bunda PAUD Buton Ajak Ibu-ibu Gemar Membaca