JAKARTA, Rubriksultra.com- Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, kembali merilis perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia, Minggu 29 Maret 2020.
Tercatat ada penambahan 130 kasus positif Covid-19, sehingga totalnya menjadi 1.285 orang.
Untuk pasien yang sudah sembuh bertambah lima orang, sehingga total yang sembuh menjadi 64 orang.
Sementara untuk pasien meninggal bertambah 12 orang, sehingga total yang meninggal akibat covid-19 menjadi 114 orang.
Yuri sapaan akrab Achmad Yurianto mengatakan, hingga Minggu tercatat lebih dari 6.500 spesimen yang sudah dilakukan pemeriksaan laboratorium.
Dengan masih adanya penambahan kasus positif, kata dia, menggambarkan masih ada kontak dekat dan masih ada yang belum rajin mencuci tangan menggunakan sabun.
“Oleh karena itu saya minta kepada masyarakat seluruhnya bahwa kembali lagi jaga jarak dalam berkomunikasi sosial, baik dengan orang di luar rumah ataupun yang di dalam rumah,” katanya.
Kemudian tetap produktif di rumah, saling menjaga diantara sesama anggota keluarga, jangan sampai yang sehat menjadi sakit. Pertahankan yang sehat tetap sehat.
Jika terpaksa sekali keluar rumah maka jaga jarak, hindari kerumunan, kemudian gunakan masker. Hindari menyentuh wadah.
“Ini menjadi penting karena disinilah infeksi penularan ini cukup banyak terjadi. Kemudian praktekkan btul etika pada saat batuk dan bersin. Tutup dengan mnggunakan masker atau sapu tangan,” kata Yuri.
Yuri mengajak seluruh warga agar menjadi pahlawan untuk melindungi diri, melindungi orang lain dan melindungi seluruh bangsa ini.
“Kami yakin, kami optimis, pasti kita akan bisa,” kata Yuri. (adm)
Penulis : Afrizal