Teguh Setya Budi Resmi Jabat Pj Gubernur Sultra

Mendagri Tjahjo Kumolo melantik Pj Gubernur Sultra siang tadi di Kendari, 19 februari 2018

KENDARI, Rubriksultra.com –  Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tjanjo Kumolo, Senin 19 Februari 2018 melantik Teguh Setyabudi sebagai Pj Gubernur Sultra di Aula Bahtermas Kantor Gubernur Sultra.

Mendagri Tjahjo Kumolo melantik Pj Gubernur Sultra siang tadi di Kendari, 19 februari 2018

Sekitar pukul 10.00 Wita, pejabat eselon I Kementrian Dalam Negeri itu resmi menerima mandat memimpin roda pemerintahan di Bumi Anoa.

- Advertisement -

Pelantikan Pj Gubernur Sultra ini menandai berakhirnya era pemerintahan Nur Alam-Saleh Lasata.  Prosesi pengambilan sumpah disaksikan langsung Plt Gubernur Sultra, Saleh Lasata dan istri gubernur Sultra Non Aktif yang juga anggota DPR RI, Tina Nur Alam.

Ini adalah kali pertama Mendagri melantik pejabat sekelas gubernur di Ibu Kota Provinsi Sultra, Kendari.  Hal ini turut diakui mantan Plt Gubernur Sultra yang telah telah memasuki masa purnabakti, HM Saleh Lasata.

“Ini adalah yang pertama Pak Mendagri melantik Gubernur di Kota Kendari,” singkat Saleh Lasata saat memberi sambutan  usai pelantikan.

Sejumlah pejabat dari Kemendagri, pejabat Pemprov Sultra, Bupati/Walikota Se-Sultra dan sejumlah pejabat penting lain turut hadir menyaksikan momen sakral tersebut.

Pengukuhan Teguh Setyabudi sebagai Pj Gubernur Sultra dirangkai dengan pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Sultra.

Teguh akan memimpin Sultra hingga terpilihnya Gubernur Sultra defenitif dari hasil Pilkada Serentak 2018. (admin)

 

 

 

 

 

Sumber: inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  Halo Sultra Diharapkan Masuk 10 Event Unggulan Indonesia