Gugus Tugas Covid-19 Sultra Imbau Masyarakat tak Terprovokasi Isu Menyesatkan

dr La Ode Rabiul Awal

KENDARI, Rubriksultra.com- Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19, dr La Ode Rabiul Awal mengimbau masyarakat agar tak terprovokasi atau terpengaruh isu yang menyesatkan.

Apalagi kebenaran isu atau keterangan tersebut tidak dapat dipertanggungjawabkan atau tidak dapat diverifikasi.

- Advertisement -

“Kedua, bahwa prinsip dalam penegakan diagnosis Covid-19 berbasis ilmu pengetahuan yakni melalui PCR dan TCM, dan itu hanya dilakukan laboratorium yang ditunjuk,” tegas dr La Ode Rabiul Awal.

Demikian pula, kata dia, data kasus terintegrasi mulai dari pusat, provinsi sampai kabupaten kota.

“Jadi tidak ada daerah kabupaten kota yang membuat data sendiri,” katanya.

dr La Ode Rabiul Awal juga meminta kepada gugus tugas kabupaten kota untuk terus melakukan langkah-langkah edukasi dan pencegahan. Sembari terus melakukan surveilans dan deteksi potensi penyebaran di wilayah masing-masing.

“Sehingga dasar kita menuju new normal atau tatanan kehidupan baru itu merupakan data real di masyarakat dan tentu akan tetap diikuti dengan kepatuhan protokol kesehatan,” katanya. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Pj Gubernur Sultra Hadiri Rakorgub tahun 2024