Positif di Sultra Bertambah 59 Kasus, 12 Sembuh

Data sebaran penanganan kasus Covid-19 di Sultra, Kamis 2 Juli 2020. (Foto Gugus Tugas Covid-19 Sultra)

KENDARI, Rubriksultra.com- Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sultra, dr La Ode Rabiul Awal melaporkan tambahan 59 kasus baru terkonfirmasi positif. Dengan begitu, total kumulatif kasus positif di Sultra menjadi 464 orang per Kamis, 2 Juli 2020.

“Disisi lain kasus sembuh bertambah 12 orang sehingga total kasus sembuh menjadi 247 orang,” kata dr La Ode Rabiul Awal melalui rilisnya.

- Advertisement -

Kasus meninggal tambah satu orang sehingga menjadi tujuh orang. Pasien yang menjalani perawatan, isolasi atau karantina sebanyak 210 orang.

Kasus baru terdiri dari Kabupaten Kolaka Utara 18 orang, Kota Kendari 14 orang, Kota Baubau 20 orang, Kolaka tiga orang, Buton Selatan dua orang, dan Kabupaten Konawe Utara dua orang.

“Sementara untuk kasus sembuh terdiri dari Kabupaten Konawe Utara satu orang, Buton Selatan satu orang, daan Kabupaten Buton 10 orang.

dr La Ode Rabiul Awal menjeskan, dengan adanya tambahan ini maka menunjukkan bahwa status pandemi belum benar-benar berakhir. Olehnya dalam rangka menuju new normal, masyarakat diminta disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, pakai masker dan rajin cuci tangan.

“Dengan begitu, kita bisa melindungi diri sendiri, keluarga, dan orang lain,” katanya.

Kepada gugus tugas baik provinsi, kabupaten dan kota juga diminta untuk makin agresif melakukan pencegahan dan deteksi di daerahnya masing-masing. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Ikut Bangun Daerah, PWI Sultra Kerjasama Sejumlah Instansi