KENDARI, Rubriksultra.com – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menunjuk Lukman Abunawas sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Sulawesi Tenggara (Sultra) menggantikan Abu Hasan.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Buton Utara (Butur), Ahmad Afif Darvin mengatakan, pergantian Ketua PDIP Sultra disampaikan oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri melalui Ketua Bidang Organisasi DPP, Syukur Nababan dengan disaksikan 17 Ketua DPC PDIP se-Sultra.
“Keputusan ini sebenarnya sejak sebulan yang lalu untuk memberhentikan Abu Hassan dari Ketua DPD Sultra dan digantikan Lukman Abunawas. Tapi hari ini ada penyampaian secara resmi melalui video konfres dari DPP,” kata Ahmad Afif Darvin kepada awak media di Kendari, Selasa 7 Juli 2020.
Ditanya terkait pertimbangan partai mengganti Bupati Buton Utara sebagai Ketua PDIP Sultra, Ahmad Afif Darvin tidak memberikan penjelasan secara detil, tapi DPP hanya memerintahkan Abu Hasan fokus memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Buton Utara.
“Yang disampaikan DPP itu kami ikuti. DPP memerintahkan Abu Hassan untuk fokus untuk menatap dan memenangkan Pilkada,” jelanya.
Terkait Surat Keputusan (SK) pengangkatan Wakil Gubernur Sultra menahkodai PDIP di Bumi Anoa, kata Ahmad Afif Darvin, saat ini pihaknya masih menunggu SK yang akan disampaikan oleh DPP.
“Saya belum tahu pasti kapan terbit SK-nya, tapi yang jelas perintah DPP itu Abu Hassan digantikan oleh Lukman Abunawas dari jabatan Ketua DPD PDIP Sultra,” tutupnya. (adm)
Sumber : Inilahsultra.com