BATAUGA, Rubriksultra.com- 34 pegawai Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Buton Selatan (Busel) menjalani rapid tes. Tes dilaksanakan di kantor PDAM Busel, Senin 3 Agustus 2020.
Dari hasil pemeriksaan, tidak ada satupun pegawai terindikasi terpapar virus Corona. 34 pegawai secara keseluruhan dinyatakan non reaktif.
Dirut PDAM Busel, Thamrin Tamim mengatakan, tes dilakukan untuk memastikan pegawai bebas dari paparan virus Corona.
“Ada 34 pegawai yang saya instruksikan menjalani tes. Alhamdulillah semua dinyatakan non reaktif,” kata Thamrin Tamim.
Kata dia, rapid tes ini selain memastikan kondisi pegawai juga untuk memaksimalkan pelayanan air bersih kepada masyarakat. Dengan hasil ini maka pelayanan bisa terus dilakukan di tiap daerah.
“Kami akan selalu pantau perkembangan pegawai. Ini juga sebagai bentuk komitmen membantu pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Kabupaten Busel,” tandasnya. (adm)