BAUBAU, Rubriksultra.com- Pengelolaan pelabuhan Murhum Kota Baubau dalam waktu dekat akan dikelolah pihak swasta melalui Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU). Rencana pengelolaan akan melalui proses lelang yang mulai dibuka November 2020 ini.
Kepala Seksi Lalulintas Angkutan Laut dan Pelayanan Jasa Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Baubau, Suparno mengatakan, pelabuhan Murhum adalah salah satu pelabuhan prioritas di Indonesia yang akan dilakukan KPBU atau kerjasama operasional.
Suparno menjelaskan, KPBU merupakan pengelolaan sarana dan prasarana pelabuhan yang sepenuhnya diserahkan kepada perusahaan pemenang tender.
Pengelolaan memiliki masa waktu sesuai kontrak. Selain itu, badan usaha juga akan membayar biaya pemberian hak pengelolaan kepada pemerintah.
“KPBU itu memang pengelolaan sarana dan prasarananya diserahkan pada swasta dalam jangka tertentu. Namun, nanti ada konsesi yang besarannya ditetapkan sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 15 tahun 2016 yang harus diberikan kepada pemerintah,” jelas Suparno.
Kata dia, pemerintah dalam hal ini UPP Baubau hanya sebatas menjadi pengawas dalam keselamatan pelayaran. Kendali wewenang proses KPBU ada di kantor pusat di Jakarta dan kini masih dalam proses pengkajian.
“Jadi, syarat-syarat bagi badan usaha yang bisa menjadi peserta lelang akan tertuang semua dalam naskah kajian itu nantinya,” jelasnya.
Menurutnya, pengelolaan oleh swasta ini akan berdampak pada akselerasi pengembangan Pelabuhan Murhum secara besar-besaran. Sebab, swasta sudah pasti memiliki modal yang jauh lebih besar.
“Kalau pemerintah kadang terkendala keterbatasan pendanaan. Tapi, kalau swasta itu dikembangkan mau seperti apa sistemnya, mereka bisa segala lini,” imbuhnya.
Suparno memprediksi ke depan jika pengelolaannya sudah dilakukan swasta, maka Pelabuhan Murhum berpotensi menjadi salah satu pelabuhan besar di Indonesia. Malah, besar kemungkinan akan menjadi pelabuhan berskala internasional kedepan.
“Kita harapkan tahun 2021 bisa jalan dan semoga dengan adanya KPBU ini, Baubau bisa lebih maju dan meningkat,” tutupnya. (adm)
Penulis: Ady