Ali Mazi Komitmen Jadikan Pembangunan Sultra Proyek Percontohan Nasional

Gubernur Sultra, H. Ali Mazi saat memberikan sambutan dalam acara ramah tamah kunjungannya di Rujab Wali Kota Baubau, Jumat 29 Januari 2021. (Foto Ady)

BAUBAU, Rubriksultra.com- Gubernur Sultra, H. Ali Mazi berkomitmen penuh menjadikan pembangunan Sultra ssbagai proyek percontohan nasional. Hal itu ia tegaskan saat ramah tamah kunjungannya di Rujab Wali Kota Baubau, Jumat 29 Januari 2021.

Komitmen tersebut bukan tanpa alasan. Menurutnya hak itu seirama dengan visi Gerakan Akselerasi Pembangunan Daratan dan Kepulauan (Garbarata) untuk kemajuan pembangunan di Bumi Anoa.

- Advertisement -

“Saya akan jadikan Sultra ini seperti Singapura baru sehingga Sultra menjadi pilot project pembangunan di Indonesia. Pokoknya saya akan melakukan lompatan membangun kesejahteraan di Sultra,” tegasnya.

Gubernur Sultra, H. Ali Mazi saat dijamu Wali Kota Baubau, Dr AS Tamrin. (Foto Ady)

Orang nomor satu di Sultra inipun mewanti-wanti agar seluruh jajaran pemerintah kota dan kabupaten agar saling membangun komunikasi baik hingga ke provinsi. Khususnya bagi Kota Baubau agar semakin maju, aman, sejahtera, bermartabat dan berbudaya.

“Kuncinya untuk ASN Baubau bangunlah prinsip budaya yang telah ada pada nilai-nilainya yang terkadung didalam PO-5 itu. Disitulah sebuah konsep yang baik,” kata Ali Mazi.

Wali Kota Baubau, Dr AS Tamrin sangat bersyukur atas kehadiran Gubernur Sultra, H. Ali Mazi. Kata dia, kedatangan gubernur membawa berkah bagi masyarakat Baubau.

Wali Kota Baubau, Dr AS Tamrin saat memberikan sambutan selamat datang Gubernur Sultra ke Kota Baubau. (Foto Ady)

“Berkah untuk masyarakat Baubau, tentu geliat perputaran ekonomi kembali bangkit meski ditengah pandemi Covid-19. Kami dan jajaran merasa bangga dan bahagia atas kedatangan sang visioner Bumi Anoa,” katanya.

Apalagi kedatangan, HAli Mazi ke Kota Baubau bakal meninjau spot-spot pembangunan strategis. Diantaranya rencana pembangunan tugu Pahlawan Nasional Sultan Himayatudin (Oputa Yii Koo), rencana pelebaran Bandara Betoambari, pembangunan jalan by pass serta pembangunan jembatan penghubung Buton-Muna.

“Semoga berdampak psikologis buat ASN lingkup Pemkot Baubau dapat dijadikan teladan kepemimpinan. Diharapkan bisa memberikan wejangan-wejangan terbaik dalam membangun ASN baubau lebih baik lagi kedepan,” ujar AS Tamrin. (adm)

Baca Juga :  Alfamidi Baubau Minta Maaf Potong Uang Kembalian Konsumen

Laporan : Ady

Facebook Comments