Wali Kota Baubau Apresiasi Layanan K-Polisi

Wali Kota Baubau, Dr AS Tamrin saat meluncurkan aplikasi K-Polisi hasil kerjasama Polres Baubau dan Kururio. (Foto Ady)

BAUBAU, Rubriksultra.com- Wali Kota Baubau, Dr AS Tamrin sangat mengapresiasi layanan aplikasi K-Polisi yang diluncurkan Polres Baubau bekerjasama managemen Kururio. Orang nomor satu di Baubau ini bahkan menaruh harapan besar layanan berbasis teknologi informasi itu dapat memaksimalkan pelayanan sehingga kedamaian di setiap lini kehidupan masyarakat akan tercipta.

Menurut Wali Kota Baubau dua periode ini, pemanfaatan teknologi penting diterapkan dalam setiap pelayanan masyarakat. Pola pikir masyarakat perlu diubah agar kepercayaan terhadap eksistensi kepolisian bisa terus dipertahankan.

- Advertisement -

“Saat ini kemajuan peradaban manusia ditopang teknologi informasi. Hal itu perlu kita maksimalkan, salah satunya melalui layanan ini,” katanya.

Kapolres Baubau, AKBP Rio Tangkari mengungkapkan, Kapolri Jenderal Listio Sigit Prabowo terus berupaya mentransformasi kepolisian yang presisi, prediktif, responsif dan ransparansi berkeadilan. Hal itu diwujudkan dengan memanfaatkan teknologi kepolisian berbasis digital.

“Untuk menjawab program prioritas Kapolri itu kami meluncurkan aplikasi K-Polisi agar masyarakat dapat mudah mengakses pelayananm karena didalamnya dilengkapi dengan ‘Panic Button’,” Ujarnya.

Dengan adanya layanan ini, masyarakat bisa merasakan layanan serasa polisi ada digenggamannya. Ketika masyarakat mengadapi situasi darurat, mereka tidak perlu repot mendatangi kantor dan mencari nomor polisi karena tinggal melaporkan di aplikasi, maka polisi akan meluncur.

AKBP Rio Tangkari mengklaim bahwa K-Polisi adalah layanan pertama di Indonesia yang berkolaborasi terintegrasi dengan sebuah layanan jasa transportasi online.

Kata dia, banyak layanan aplikasi yang dikeluarkan kepolisian akhirnya tidak beroperasi dengan baik karena maintenance dan user yang belum tersosialisasi dengan baik.

“Makanya itu, sebagai warga Baubau, kita patut berbangga diri ada Kururio. Apalagi Kururio ini asli produk lokal putra terbaik Baubau. Inilah kemudahan yang kami berikan dengan kururio Baubau,’ tutupnya.

Baca Juga :  Tiga Siswa SMAN 4 Wakili Baubau ke Olimpiade Sains

Laporan : Ady

Facebook Comments