BURANGA, Rubriksultra.com- Pemerintah Kabupaten Buton Utara (Butur) menggelar konsultasi publik rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) periode 2021-2026, di aula Bappeda, Kamis 25 Maret 2021. Dalam konsultasi ini, perbaikan jalan menjadi program pembangunan yang diprioritaskan.
Program prioritas perbaikan jalan ini merupakan masukan dari Bupati Butur, Muh. Ridwan Zakariah dalam konsultasi tersebut.
“Perbaikan jalan sangat prioritas dan utama, sebab sangat berpengaruh pada pembangunan sektor lainnya,” kata Muh. Ridwan Zakariah.
Selain jalan, ditegaskan pula beberapa program yang harus menjadi perhatian Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Diantaranya, koneksi jaringan telekomunikasi dan pembangunan bandar udara harus segera dimulai agar memudahkan masuknya investor dalam daerah.
Kemudian, pembangunan juga harus fokus pada peningkatan sarana prasarana bantuan pendidikan dan kesehatan, seperti program Hallo Dokter.
Perikanan dan pertanian juga menjadi sektor unggulan, sebab paling berkontribusi untuk daerah dalam segi pedapatan. Segi pelayanan publik yang harus diperbaiki, peningkatan selera masyarakat dan penyetaraan gender.
“Semua program tersebut menjadi modal penting dalam pelaksanaan program menuju masyarakat yang adil, aman dan sejahtera. Masukan berbagai pihak menjadi pertimbangan program pemerintah untuk lima tahun ke depan,” katanya.
Diharapkan, seluruh OPD lingkup Pemkab Butur dapat menjabarkan visi misi tahun 2021-2026 sebagai indikator kinerja pencapaian sebagai tolak ukur program ke depan.
“Jangan sampai program yang diusulkan tidak bermanfaat untuk rakyat. Jangan menggunakan konsep yang hanya membuang-buang anggaran agar program pembangunan dapat tercapai,” jelasnya.
Ridwan Zakariah berharap kegiatan yang dilakukan tersebut dapat memberikan solusi yang positif untuk program pembangunan ke depan. (adm)
Laporan : Sri