Bantuan Beras PPKM, Buteng Terima 100 Ton

Sekda Buteng, H.Kostantinus Bukide, saat menyerahkan bantuan beras PPKM kepada perwakilan KPM, di kantor Bupati Buteng, Rabu 28 Juli 2021. (Foto Sukri)

LABUNGKARI, Rubriksultra.com- Sebanyak 10.766 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kabupaten Buton Tengah (Buteng) menerima bantuan 100 ton beras Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro. Bantuan dilaunching Sekda Buteng, H.Kostantinus Bukide, di kantor Bupati Buteng, Rabu 28 Juli 2021.

H.Kostantinus Bukide mengatakan, tiap KPM mendapatkan bantuan sebanyak 10 kilogram. Ia pun mengajak para penerima agar mensyukuri bantuan ini.

- Advertisement -

“Ini adalah bentuk kepedulian pemerintah terhadap kondisi masyarakat yang memprihatinkan di tengah pandemi Covid-19,” katanya.

Jenderal ASN Buteng ini juga meminta kepada seluruh pihak agar mengawasi bantuan ini. Dengan begitu, penyaluran bantuan tepat sasaran.

“Jangan ada potongan, tolong diawasi. Jangan main-main agar bantuan ini tepat sasaran kepada mereka yang berhak menerima,” katanya.

H.Kostantinus Bukide berharap bantuan beras PPKM ini menjadi yang pertama dan yang terakhir, artinya kasus Covid-19 ini segera melandai dan hilang di Indonesia dan Buteng khususnya.

Kepala Dinas Sosial Buteng, Abidin menambahkan, bantuan beras PPKM ini bersumber dari APBN melalui Kementerian Sosial (Kemensos). Bantuan tahap pertama ini diperuntukan kepada masyarakat yang tercatat dalam Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST).

Kata dia, jumlah penerima sebanyak 10.766 KPM. Terdiri dari 5.431 PKH dan 5.335 BST.

“Penyaluran bantuan ini diupayakan dituntaskan paling lambat 31 Juli 2021,” tandasnya.

Kepala Bulog Baubau, Ardiansyah menambahkan, data penerima bantuan bukan berasal dari Dinas Sosial Buteng ataupun dari Bulog, namun langsung dari Kemensos.

“Jadi Bulog mendapat instruksi langsung dari Presiden untuk menyalurkan bantuan ini bekerjasama pemerintah setempat. Diupayakan 31 Juli sudah tersalur secara keseluruhan,” katanya.

Kata dia, bantuan ini merupakan tahap pertama kepada warga yang tercatat dalam PKH dan BST. Tahap kedua akan disalurkan pada Agustus untuk masyarakat yang tercatat dalan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Baca Juga :  RSUD Buteng Bangun Gedung NICU dan PICU Senilai Rp 3,3 Miliar

“Jumlahnya (BPNT) lebih dari 3.000 penerima. Semoga bantuan ini sedikit meringankan beban masyarakat kita di tengah pandemi,” tandasnya. (adm)

Facebook Comments