Kepulauan sudah AMAN, Sekarang Giliran Daratan

KENDARI, Rubriksultra.com – Setelah melakukan rangkaian kampanye, Pasangan Ali Mazi-Lukman Abunawas (AMAN) memastikan kepulauan sudah di-AMAN-kan. Kini, pasangan nomor 1 itu menargetkan akan menyambangi seluruh wilayah daratan.

Ketua Jaringan Bersama Sahabat AMAN, LM Bariun mengaku, pasangan yang diusung, Golkar dan NasDem ini baru saja menuntaskan road shownya di wilayah kepulauan. Bahkan, pasangan ini telah menginjakkan kakinya di pulau terluar Sulawesi Tenggara.

- Advertisement -

“Batu Atas sudah ditempuh dan berdasarkan pengamatan kita respon masyarakat cukup bagus,” ungkap Bariun, Senin 23 April 2018.

Bariun menyebut, dalam waktu dekat ini tim bersama pasangan AMAN akan melakukan evaluasi presentasi atas perjalanan kampanye dialogis di kepulauan.

“Kita sudah lihat dari tim IT kita terhadap massa yang hadir dalam setiap kegiatan, kita prediksi sudah 58 persen. Itu angka dicapai berdasarkan asumsi kehadiran pada saat road show,” katanya.

Ia menjelaskan, saat ini fokus pasangan AMAN adalah menggelar road show di wilayah daratan.

“Daratan ini bisa dijangkau secara berkala sehingga sampai akhir kampanye nanti, daratan sudah ditempuh semua,” katanya.

Bila dilihat dari jumlah pemilih yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), di daratan memiliki pemilih sekitar 64 persen. Sedangkan di kepulauan ada 36 persen.

“Sekarang dari posisi itu, maka daratan digenjot. Karena untuk kepulauan sudah selesai hingga di Batu Atas,” tuturnya. (adm)

 

 

 

 

 

Sumber : Inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  Maasra Manarfa Pindah Dapil di Sulteng, Operator PBB Disoroti