Sejumlah Aset dari Buton Bakal Jadi Rujab Pimpinan DPRD Baubau

Yulia Widiarti

BAUBAU, Rubriksultra.com- Tiga unsur pimpinan DPRD Kota Baubau bakal memiliki Rumah Jabatan (Rujab). Ketiga rujab tersebut berada di Kelurahan Tomba, tepatnya di depan kantor Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Baubau dan PLN ULP Baubau.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Baubau, Yulia Widiarti mengatakan, ketiga rujab tersebut merupakan aset limpahan dari Pemkab Buton. Meski SK penempatan sudah diterbitkan, namun ketiga bangunan tersebut belum dapat ditempati.

- Advertisement -

“Rujab itu sudah siap, tapi saat ini belum bisa ditempati karena masih perlu perbaikan,” kata Yulia Widiarti, di kantornya, Selasa 21 Juni 2022.

Kata dia, saat ini pihaknya tengah menunggu kebijakan Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse, mengenai perbaikan ketiga aset tersebut.

“Apakah anggaran perbaikannya akan dianggarkan pada APBD Perubahan ini atau seperti apa,” katanya.

Yulia Widiarti menambahkan, estimasi anggaran perbaikan juga tengah dihitung, sehingga untuk sementara alokasi anggaran belum diketahui secara pasti.

“Jadi belum ditahu berapa total anggarannya, mungkin nanti di APBD Perubahan, kalaupun nanti itu diperbaiki,” ujarnya. (adm)

Laporan : Ady

Facebook Comments
Baca Juga :  Baubau Utus 39 Atlet di Popda Sultra