KENDARI, Rubriksultra.com- Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Mazi, turut menghadiri upacara Hari Ulang tahun (HUT) Bayangkara ke-76 yang dipimpin langsung Presiden RI Joko Widodo didampingi Kapolri Jendaral Lisityo Sigit Prabowo, di lapangan Bayangkara Akademi Kepolisian Semarang. Gubernur Ali Mazi didampingi Kapolda Sultra, Irjend.Pol.Drs. Teguh Pristiwanto, hadir secara virtual di Polda Sultra, Selasa 5 Juli 2022.
Melalui virtual, Presiden Ri Joko Widodo mengucapkan selamat hari peringatan HUT Bayangkara ke-76. Presiden juga memberi penghargaan atas kerja keras Polri dan menaruh harapan kepada Polri dalam pelaksanaan tugas.
“Wewenang Polri sangat besar. Organisasi Polri menembus sampai ketingkat desa dan setiap hari Polri anggota Polri bersentuhan langsung dengan rakyat, bersentuhan langsung dengan masyarakat,” kata Presiden RI.
Presiden juga berharap kepada Polri dengan menekankan tiga hal penting, yakni pertama Polri masih siaga terhadap penanganan Pandemi Covid 19. Kedua waspada terhadap ketidakpastian global, krisi energi, krisis pangan dan krisis keuangan, dan ketiga siap menghadapi ancaman kejahatan berbasis teknologi terbaru.
Selain itu, Presiden juga menekankan keberadaan Polri untuk mendukung tiga agenda nasional, yaitu pertama, Polri mengawal kelancaran pembangunan ibu kota negara baru, kedua pengawalan agenda G20 acara puncaknya KTT G20 pada bulan November di Bali yang akan dihadiri para Kepala Negara anggota G20 dan ketiga agenda besar demokrasi Pileg, Pilpres, Pilkada serentak tahun 2024 yang harus diantisipasi dengan dukungan kamtibmas, agar pesta demokrasi berjalan dengan baik.
Setelah acara berakhir, Gubernur Sultra didampingi Kapolda Sultra ikut serta memusnahkan 4.230 gram narkoba jenis sabu yang didapatkan dari 7 tersangka. Diantaranya lima tersangka yang diringkus oleh Polda Sultra dan dua tersangka yang ditangkap Polresta Kendari.
Peringatan turut dihadiri unsur Forkopimda, pejabat utama Polda Sultra serta undangan lainnya yang diselenggarakan secara Virtual dan diikuti juga Kepolisian Daerah seluruh Indonesia. (adm)