BAUBAU, Rubriksultra.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Baubau mulai mengerjakan penambahan lima sumur resapan. Lima titik lokasi pembangunan yang akan dimulai pekan depan itu berada di jalan Dayanu Ikhsanuddin, jalan Gajah Mada dan jalan poros Baubau-Pasarwajo.
“Sementara di jalan Bakti Abri sudah dibuat tangkapan air tepat di dekat Masjid, tapi kalau memungkinkan disitu tetap kita akan tambah,” ucap Andi Hamzah, di kantornya, Selasa 5 Juli 2022.
Menurut Andi Hamzah, pengerjaan sumur resapan dijadikan solusi ketika tidak ada solusi lain. Estimasi anggaran untuk pengerjaan lima sumur resapan itu sekitar Rp 100 juta.
“Kalau misalnya ada outlet, aliran air bisa diarahkan ke situ. Contohnya di Jalan Sapati Manjawari di belakang Rumah Makan Betoambari, itu dulunya genangan sampai berhari-hari saat hujan. Maka kita buatkan saluran dari genangan diarahkan ke taman impian di jalan Betoambari sehingga bisa diatasi tanpa dibuat sumur resapan,” ujarnya.
Sementara genangan di simpang empat SMA Negeri 2 Baubau tidak dipungkiri bila setiap hujan pasti terjadi genangan. Namun genangan tidak berlangsung lama karena sudah dilakukan rekayasa resapan sebelumnya.
“Tapi kita tetap berupaya menyelesaikan masalah itu. Rencana kami akan buat saluran ke taman impian sehingga tidak akan ada genangan lagi disekitar situ. Kita juga sementara melakukan pengadaan mesin pompa untuk mengantisipasi kalau ke depan curah hujan semakin tinggi dengan sumur resapan yang agak lambat menyerap, maka kita akan bantu sedot dengan mesin,” katanya. (adm)
Laporan : Ady