Persiapan Pameran Pembangunan Terus Digenjot

Ketgam : Rangkaian peringatan HUT Buton Selatan bakal dimeriahkan dengan pameran pembangunan dan UMKM.
Ketgam : Rangkaian peringatan HUT Buton Selatan bakal dimeriahkan dengan pameran pembangunan dan UMKM.

BATAUGA, Rubriksultra.com – Pemkab Buton Selatan terus memaksimalkan persiapan pembukaan pameran pembangunan dalam rangka Hari Jadi ke-9 Kabupaten Buton Selatan. Kegiatan tersebut rencananya dibuka langsung Pj. Bupati Buton Selatan, La Ode Budiman pada 18 Juli 2023.

Untuk memastikan kesiapan di lapangan, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Buton Selatan, Zainal turun meninjau persiapan pembuatan stand pameran OPD Pemkab Buton Selatan.

- Advertisement -

Di temui di lokasi pelaksanaan pameran, Zainal menjelaskan sampai saat ini masih banyak stand OPD dan kecamatan yang masih dalam proses perampungan.

Hal itu dinilai perlu dimaksimalkan mengingat pembukaan pameran akan berlangsung besok.

“Jadi sisa sehari waktu kita untuk melakukan pembenahan dan mempersiapkan seluruh stand pameran. Besok itu sudah waktunya untuk pembukaan pameran, jadi kita harus maksimalkan lagi persiapan,” ungkapnya, Senin 17 Juli 2023.

Dikatakan dalam rangkaian hari jadi Kabupaten Buton Selatan, akan diselenggarakan pameran pembangunan yang berlangsung sejak 18 hingga 23 Juli 2023.

Pameran pembangunan diharapkan menjadi momentum untuk menampilkan semua proses pencapaian pembangunan yang sudah dilaksanakan Pemkab Buton Selatan.

Pameran pembangunan juga bertujuan untuk menggali dan memperkenalkan sekaligus mempromosikan berbagai potensi baik dalam bidang pariwisata, seni budaya, industri kreatif serta pameran produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Kabupaten Buton Selatan.

“Ini akan diikuti Kecamatan se- Buton Selatan, serta Instansi Vertikal, UMKM dan perbankan yang berada di Buton Selatan,” singkatnya. (adm)

Facebook Comments
Baca Juga :  Gerakan Cinta Busel Gelar Aksi Balasan di Kantor Dewan