Awasi Aktivitas Orang Asing, Imigrasi Wakatobi Optimalkan Timpora

WAKATOBI, Rubriksultra.com – Berbagai upaya dilakukan kantor Imigrasi Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk memantau keberadaan dan aktivitas orang asing. Diantaranya meningkatkan kordinasi lintas sektor dan sharing informasi yang melibatkan Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora).

Kepala Kantor Imigrasi Kabupaten Wakatobi, DR Saroha Manullang, mengungkapkan sharing informasi antara sesama anggota Timpora sangat diharapkan. Apalagi perhatian pemerintah pusat terhadap Kabupaten Wakatobi yang ditetapkan sebagai salah satu daerah destinasi pariwisata unggulan di Indonesia.

- Advertisement -

“Pemerintah pusat menetapkan Wakatobi sebagai salah satu top 10 destinasi pariwisata di Indonesia. Maka tugas Timpora sangat diharapkan. Terutama dalam memahami tugas pokok dan fungsi sehingga keberadaan dan aktivitas orang asing di wilayah Wakatobi bisa terpantau,” ungkap Saroha Manullang, Jumat (6/7/2018).

Menurut pria asal Sumatera Utara ini, dalam wadah Timpora sinergitas harus selalu terjaga. Sehingga tujuan terbentuknya Timpora dapat tercapai sesuai perintah undang-undang.

“Kita semua harus mengemban misi besar Timpora. Sehingga semua keberadaan dan aktivitas orang asing di Wakatobi dapat terkontrol,” ucap Saroha Manullang.

Tidak menutup kemungkinan semua anggota Timpora akan turun lapangan melaksanakan operasi gabungan. Itu semua sebagai bentuk melihat secara riil kondisi lapangan terkait keberadaan dan aktivitas orang asing.

“Melalui wadah Timpora ini, sharing informasi antar anggota sangat perlu. Kedepan akan kita turun lapangan lakukan operasi gabungan. Guna melihat secara riil aktivitas orang asing. Apalagi wilayah Kabupaten Wakatobi 97 persen adalah laut,” tutupnya. (adm)

Peliput : Kurniawati
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  Terpidana Korupsi di Baubau Tak Dapat Remisi Idulfitri