PPP Target 1 Kursi Di DPR RI, 6 Kursi DPRD Provinsi

BAUBAU, Rubriksultra.com – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulaweai Tenggara (Sultra) menargetkan 1 kursi untuk perwakilan partai berlambang Ka’bah ini di senayan. Hal ini diungkapkan Ketua DPW PPP Abdul Rasyid Syawal, Minggu malam (15/07), kepada awak media ini.

Selain itu, PPP juga akan berjuang memperebutkan 6 kursi untuk duduk di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sultra.

- Advertisement -

“Kalau untuk DPR RI kami yang logis saja targetnya, yakni 1 kursi. Sedangkan kalau DPRD provinsi kami menarget 6 kursi,” ungkapnya melalui sambungan whatsapp.

Sesuai dengan surat edaran dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP), PPP akan mendaftarkan para bakal calon legislatif (bacaleg) pada 17 Juli mendatang.

“PPP secara serentak akan mendaftarkan para bacaleg-nya. Sedangkan untuk nama-nama para bacaleg PPP saat ini sedang dimatangkan di rapat pleno DPW PPP yang sementara berlangsung. Nanti saya kirimkan daftar nama bacaleg kalau sudah selesai pleno,” tambahnya.

Seluruh bacaleg PPP dihimbau agar membangun komunikasi dengan masyarakat secara baik untuk memenangkan pilcaleg 2019 mendatang.(adm)

 

Peliput : Dewi
Editor : La Ode Aswarlin

Facebook Comments
Baca Juga :  Dokumen Perbaikan Balon belum Masuk KPU