Tujuh WNA Pakistan dan Srilangka Diamankan di Pelabuhan Raha

KENDARI, Rubriksultra.com – Aparat Kepolisian Sektor Pelabuhan Raha mengamankan tujuh orang warga negara asing yang berasal dari Pakistan (1 orang) dan Srilangka (6 orang), Minggu 5 Agustus 2018 sekira pukul 19.30 WITA.

Ketujuh WNA itu adalah Yasir Ali (Pakistan), Rasalingam Nisanthan, M. Mayutharan, Revikumar Jabesha, Anu Mainthan, Ravik Kumar Ponsitika, Santhira kumar kavi dari Srilangka.

- Advertisement -

Ke tujuh warga Negara Pakistan dan Srilangka tiba ini di Pelabuhan Nusantara Raha menggunakan Kapal Laut KM Mekar Teratai dari Pelabuhan Kabupaten Banggai yang sebelumnya berasal dari Pelabuhan Ternate Maluku Utara yang diantar oleh Abdullah, warga Negara Yaman yang merupakan rekan dari Yasir Ali (Pakistan).

“Setelah tiba diKabupaten Muna selanjutnya ke tujuh orang asing tersebut akan berangkat menuju Kendari dengan menggunakan kapal laut KM Uki Raya 23,” ungkap Kabid Humas Polda Sultra AKBP Harry Goldenhardt.

Setelah diperiksa, me tujuh warga asing tersebut, tidak dilengkapi dengan visa pasport tetapi hanya membawa atau menggunakan surat dari UNHCR.

“Langkah-langkah yang telah dilakukan Polres Muna, mengamankan ke tujuh warga Negara Pakistan dan Srilangka di Polres Muna. Melakukan pemeriksaan dan pengecekan pasport dan visa. Melakukan pengdokumentasian (foto, dokumen,data pribadi) dan wawancara singkat. Melakukan koordinasi terhadap pihak Imigrasi Baubau,” bebernya.

Pihak Imigrasi Baubau, kata Harry, akan ke Raha pada Senin 6 Agustus 2018 dengan menggunakan kapal laut sekitar jam 09.30 wita. (adm)

 

 

 

 

 

 

 

Sumber : Inilahsultra

Facebook Comments
Baca Juga :  Mayat Telungkup Setengah Telanjang Ditemukan di Kebun Warga Muna