KENDARI, Rubriksultra.com – Pesta Rakyat yang akan digelar pasangan Gubenur – Wakil Gubernur Sultra, Ali Mazi-Lukman Abunawas bakal dihadiri sejumlah elit Partai NasDem.
Diantara petinggi NasDem diundang pada pesta akbar perayaan kemenangan duet AMAN adalah Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.
Oleh Ali Mazi, Surya Paloh ibarat “bapak” baginya. Mantan Panglima TNI, Gatot Nurmantyo juga turut masuk dalam jajaran tamu VVIP Gubernur Sultra, Ali Mazi pada 22 September mendatang.
Sementara beberapa elite Partai NasDem lain diketahui ikut hadir adalah Mantan Gubernur Sulawesi Selatan dua periode, Syahrul Yasin Limpo (SYL). Di NasDem SYL duduk di jajaran pengurus pusat sebagai Ketua Ketua Bidang Hubungan Antar-daerah.
Disusul sahabat karib Ali Mazi yang dilantik bersama sebagai Gubernur NTT di Istana Negara, Viktor Laiskodat. Sebelum terpilih sebagai 01 NTT, Laskodat memegang komando Ketua Fraksi Partai NasDem di DPR RI.
“Ya Petinggi-petinggi NasDem itu di atas jadi tamu VVIP di Acara Pesta Rakyat. Tentu selain tamu kepala daerah seluruh kabupaten kota di Sultra Perwakilan DPR RI Sultra dan tokoh masyarakat Sultra juga diundang,” jelas Kepala Dinas Kominfo Provinsi Sultra, Kusnadi.
Kedatangan rombongan tamu istimewa Ali Mazi itu akan disambut dengan tarian-tarian adat khas Sultra. Mereka dijamu dengan berbagai tontonan menarik dan tentu saja makanan khas Sultra yang disajikan dalam ritual adat Buton Pakande Kandea pada Pesta Rakyat Aman di MTQ Kendari.
Menurut informasi dihimpun Inilahsultra.com seluruh tokoh penting NasDem itu tiba di Kendari pada Sabtu ini. Mereka terbang menggunakan pesawat jet pribadi. (adm)
Sumber : Inilahsultra